Jumat, 27 Mei 2016

Puluhan Anak WTB dari Unismuh Siap Berpartisipasi di Pemilihan Ketua TA-TG Di Benteng Somba Opu

WTBnews... Puluhan anak WTB dari Universitas Muhammadiyah Makassar (Unismuh) siap iut berpartisipasi dalam pemilihan Ketua Kepmi Bone DPK TA-TG unismuh. Pemilihan rencana akan di laksanakan pada sabtu malam mulai pukul 18.00 wita sampai selesai di Benteng Somba Opu Kabupaten Gowa. Terlihat pada jumat malam, beberapa pengurus WTB mengadakan rapat kecil di BaseCamp di Plataran Plaza Telkom Pettarani Makassar untuk menentukan calon yang akan dipilih bersama-sama.

Ratusan Ribu Koin Sudah Terkumpul Dengan Total Jutaan Rupiah, Dan Akan Dikirim Ke Bone

WTBnews... Gerakan 750 ribu koin untuk Suardi masih terus berlanjut. Dari data bendahara di Posko lintas kampus Masdiana Al-Halim koin yang terkumpul sudah mencapai Jutaan Rupiah. Dan koin tersebut akan dikirim ke Bone dan akan diserahkan langsung kepada Bpk Suardi.

Selasa, 24 Mei 2016

Setelah Unismuh Giliran Mahasiswa Unhas Menggalang Koin Peduli Suardi

WTBnews. . . Setelah Mahasiswa Unismuh melaksanakan pengumpulan koin peduli suardi, kini giliran Unhas yang melaksanakan kegiatan serupa. Beberapa Mahasiswa Unhas yang berasal dari Bone mulai mengumpulkan koin demi koin. Bahkan mereka membentuk posko sendiri khusus sektor unhas agar supaya teman-teman dari mahasiswa unhas bisa dengan mudah menyetorkan koin-koin mereka. Koin yang terkumpul akan di gabungkan dengan yang ada di posko Lintas kampus di Jl.ap Pettarani dan posko WTB yang ada di Palattae Kahu. Untuk Sekotor Unhas di koordinatori oleh Husnul Khatima dari Fakultas Ekonomi, jurusan Ilmu Ekonomi atau bisa menghubungi nomor ini 085342062613 .

Mahasiswa Lintas Kampus Ramai-Ramai Mengumpulkan Koin Untuk Suardi

WTBnews... Koin peduli Suardi atau yang di kenal "Gerakan 750 Ribu Koin Peduli Suardi" kini memasuki babak baru. Di hari keempat puluhan Mahasiswa dari lintas kampus mengadakan penggalangan koin peduli Suardi di kampus masing-masing mulai dari Universitas Muhammadiyah Makassar (Unismuh), Universitas Islam Negeri Makassar (Uin Alauddin), Universitas Indonesia Timur (Uit), Universitas Hasanuddin (Unhas), dan Politeknik Kesehatan (Poltekkes). Pengumpulan koin tersebut akan terus berlangsung sampai hari sabtu yang akan datang.

Minggu, 22 Mei 2016

Posko WTB peduli "Gerakan 750 Ribu Koin untuk Suardi" kini Hadir Di Bone Selatan

WTBnews... Setelah Posko Lintas Kampus terbentuk dmakassar, kini Posko WTB di Bone Selatan pun ikut di bentuk. Posko WTB kawasan selatan Bone meliputi Kahu, Bontocani, Libureng, Patimpeng, Kajuara, Salomekko. Posko ini di bentuk sesuai permintaan teman-teman dari WTB yang ada di Selatan yang juga ingin ikut serta berpartisipasi di Gerakan 750 koin untuk Suardi. tempat Posko WTB terletak 3 Dara (Depan Smp 1 Kahu) di Kelurahan palattae kecamatan kahu. Koordinator Posko tersebut adalah Saudara Lutfi Luther yang juga sebagai Sekertaris umum WTB periode 2015-2016. Jadi, bagi teman-teman dari Selatan yang punya banyak koin mari kumpulkan di posko WTB.

Warga Bone Di Perantauan Juga ikut Menyumbang Koin Peduli Suardi

WTBnews... Warga Bone menyambut positif "Gerakan 750 koin untuk Suardi". Dengan adanya pengumpulan koin tersebut membuat sebagian masyarakat Bone baik yang ada di Bone maupun di tanah Rantau untuk ikut berpartisipasi. Tak tinggal diam, Andi Awal warga Desa Carima, kecamatan Kahu, Bone yang bermukin di tanah papua juga ikut berpartisipasi. Seperti Gambar diatas beliau menyumbang untuk Gerakan ini.

Mahasiswa Unismuh Yang Berasal Dari Bone Akan Melaksanakan Penggalangan Koin Dikampus

WTBnews... Gerakan 750 koin untuk suardi menjadi perbincangan hangat bagi orang Bone di Kota Deng Makassar terutama kalangan Mahasiswa. Dengan adanya Gerakan ini banyak teman-teman Mahasiswa yang terpanggil hatinya untuk ikut berpartisipasi menggalang koin. Rencana Senin  23 mei 2016, puluhan Mahasiswa dari Kabupaten Bone akan turun tangan melaksanakan penggalangan koin di Kampus mereka di UNISMUH Makassar di Jl.Alauddin. Ditemui di BaseCamp WTB yang juga menjadi tempat posko Lintas kampus untuk penggalangan Gerakan 750 ribu koin untuk Suardi di Plataran Plaza Telkom pettarani saudari Masniati Saleng yang juga sebagai Koordinator WTB area Makassar periode 2015-2106 mengatakan akan menurunkan teman-temannya untuk ikut membatu mengumpulkan koin. Diketahui banyak Mahasiswa yang berasal dari kabupaten Bone yang kuliah di Unismuh, jadi alasan itu lah yang membuat Masniati Saleng untuk turun tangan bersama teman-temannya. Masniati Saleng juga merupakan anak Unismuh fakultas FKIP jurusan Pendidikan Sosiologi.

Hari Kedua Total Koin yang Terkumpul Sebesar Rp 210.000

WTBnews... Berlanjut di hari kedua, gerakan pengumpulan koin dari organisasi WTB di Posko lintas kampus di Jl.Ap pettarani tepatnya plataran plaza telkom sudah terkumpul sebesar Rp. 210.000 untuk hari kedua. Dengan ini total keseluruhan dari hari pertama & kedua mencapai Rp 947.100 .Gerakan pengumpulan koin ini akan terus berlanjut sampai 1 minggu kemudian. Rencana pada tanggal 29 mei 2016 rombongan dari WTB akan berkunjung kerumah Bpk.Suardi untuk memberikan Donasi yang sudah dikumpulkan. Dan akan berkunjung ke puskesmas  Cina dan ke Dinas kesehatan kabupaten Bone.

Sabtu, 21 Mei 2016

Cagub SulSel Burhanuddin Andi ikut membantu Gerakan 750.000 koin untuk Suardi

WTBnews... Gerakan 750.000 koin untuk Suardi yang di pelopori anak WTB banyak memunculkan respon positif baik dari warga bone maupun warga luar bone tepatnya Calon Gubernur SulSel yaitu Burhanuddin Andi. Sebagai calon Gubernur SulSel beliau sangat prihatin atas apa yang menimpah saudara suardi yang harus membayar denda akibat melahirkan dirumah sendiri tanpa melalui bidan. Mendengar berita ini, beliau langsung memanggil beberapa anak WTB untuk berkunjung di posko induk BURHANUDDIN ANDI di jl.pelita makassar. Dalam kesempatan tersebut beliau banyak berdiskusi tentang masalah itu kepada anak WTB agar kasus tersebut bisa dikawal aoleh mahasiswa-mahasiswa dari Bone. Dan donasi tersebut diserahkan oleh Andi tio mewakili pihak Burhanuddin Andi yang juga putra beliau, dan donasi tersebut di terimah langsung oleh Andi Atto yang juga sebagai ketua umum WTB periode 2013-2016.

Hari Pertama pengumpulan koin untuk suardi sebanyak Rp 737.100

WTBnews...Pengumpulan Gerakan 750.000 koin untuk suardi di BaseCamp WTB di plataran plaza telkom pettarani makassar pada Hari pertama telah terkumpul sebesar Rp 737.100 . Gerakan yang di pelopori anak WTB mendapat banyak respon positif dari tokoh-tokoh masyarakat bone maupun pemuda. Tak tinggal diam pendiri 527 Andi Asdar juga ikut ambil bagian untuk membantu gerakan ini, beliau langsung datang di BaseCamp WTB di jl.Ap pettarani makassar dekat hotel clarion. bertemu langsung dengan ketua umum WTB andi atto, koordinator humas & perekonomian arjunk. dalam lawatannya beliau berdiskusi tentang ini. begitu pun calon Gubernur SulSel 2018 Burhanuddin Andi. beliau langsung memberi sedikit donasi untuk gerakan ini yang diwakilkan kepada anaknya andi tio. Rencana pengumpulan koin ini akan berlanjut selama 1 minggu sampai tercapainya koin berjumlah 750.000 koin.

GERAKAN 750.000 KOIN UNTUK SUARDI

WTBnews... Gerakan 750.000 koin untuk Suardi dalam rangka aksi solidaritas dari anak-anak WTB atas keprihatinannya terhadap apa yang menimpah suardi dan keluarganya yang harus membayar denda Rp 750.000 kepada oknmum bidan karena melahirkan di rumah dengan bantuan ibu mertuanya. dengan mencuaknya kasus ini yang tersebar di media-media memunculkan keprihatinan kepada keluarga ini. dimana keluarga ini tergolong kurang mampu yang harus dibantu. Beberapa hari setelah berita tersebut tersebar, beberapa mahasiswa yang berada di naungan organisasi WTB berinisiatif melakukan gerakan untuk membantu keluarga suardi dan mengecam oknum tersebut agar oknum tersebut di pecat dari puskesmas kecamatan cina kabupaten bone. Dalam gerakannya "Gerakan 750.000 koin untuj Suardi" yang di mulai sabtu tanggal 21 mei 2016 bertempat di BaseCamp WTB di plataran plaza telkom pettarani makassar telah terkumpul donasi sebesar Rp 737.100.